Friday, March 2, 2018

Publikasi Ilmiah

Publikasi ilmiah merupakan sebuah bentuk kewajiban bagi para peneliti untuk mendiseminasikan kegiatan penelitian yang sudah dilaksanakannya. Publikasi ilmiah bisa dikatakan bentuk tanggung jawab peneliti untuk mengembangkan ilmu pengetahuan yang dipelajarinya, sehingga memberikan nilai tambah bagi bidang ilmu yang ditekuninya.

Publikasi ilmiah secara teknis dapat dilakukan dalam 2 cara, yaitu publikasi melalui kegiatan seminar atau pertemuan ilmiah dan publikasi melalui jurnal ilmiah. Kedua cara ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, akan tetapi, menurut saya pribadi, artikel seharusnya diterbitkan dalam bentuk jurnal ilmiah, karena lebih baku dan telah melalui proses review yang ketat. Dan akan lebih baik, sebelum disubmit ke dalam jurnal, peneliti terlebih dahulu mempresentasikan artikelnya dalam sebuah seminar, tentu saja targetnya adalah untuk mendapatkan masukan untuk memperbaiki kualitas artikel tersebut.

Hal-hal penting yang harus dikerjakan atau dikuasai oleh peneliti yang ingin mempublikasikan artikelnya ke dalam sebuah jurnal adalah sebagai berikut:

  1. Membaca sebanyak mungkin artikel-artikel terkait artikel yang sedang dirancang. Hal ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran mengenai trend publikasi di bidang ilmu tertentu, sehingga peneliti memiliki batu pijakan untuk mengembangkan hal-hal baru yang belum dibahas dalam penelitian terdahulu.
  2. Mempelajari guidance dan template dari jurnal yang ingin kita submit. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa apa yang kita tulis telah sesuai dengan permintaan pengelola jurnal, sehingga menghindari penolakan di awal proses pengiriman. Catatan: jurnal-jurnal berkualitas biasanya sangat ketat terhadap hal ini, sehingga tidak jarang sudah direject sebelum sampai ke proses review. Penulis pernah mengalami sendiri, setelah menunggu selama hampir 3 bulan tanpa kepastian, tiba-tiba direject hanya karena masih mencantumkan identitas penulis di dalam badan artikel (diminta untuk blind). Akhirnya harus mengulang proses submit dari awal dan hingga sekarang masih belum ada jawaban.
  3. Merancang artikel secara detail dan jujur.

Selamat Menulis...

Note:
Untuk rekan-rekan yang berasal dari bidang ilmu Pendidikan MIPA dan memiliki artikel terbaik dalam bidang tersebut, dapat membuka website jurnal Formatif: Jurnal Ilmiah Pendidikan MIPA, dan mendownload sebanyak mungkin artikel di dalamnya.
Mempelajari guidance dan template, lalu kemudian menulis dan mengirimkan artikel ke jurnal ini.

Link Jurnal:
http://journal.lppmunindra.ac.id/index.php/Formatif

Registrasi:
http://journal.lppmunindra.ac.id/index.php/Formatif/login

Download Template Jurnal:
https://www.dropbox.com/s/d8bzuik7guw7ebk/Template%20Baru%20JURNAL%20FORMATIF.docx?dl=0

No comments: